Diagnosa Patah Tulang Bahu

klik untuk cerita sebelumnya…

Setelah nunggu beberapa saat sambil menahan sakit karena tulang selangka patah, akhirnya istri saya dan anak2 datang menjemput.

Sempat terbersit pertanyaan : ke dokter atau alternatif ? kita pun sempat menghubungi seorang bapak yang biasa memulihkan patah tulang di Serang via telepon.  Namun setelah melihat kondisinya, diputuskan untuk dioperasi di RS saja.

Setibanya di UGD tangan saya dipasang armsling,

armsling

kemudian difoto rontgen untuk melihat kondisi tulang2 yang patah/retak. Waktu mau dirontgen, ada sedikit masalah, tangan kanan saya tidak bisa digerakkan. Padahal kaos harus dicopot… akhirnya, dengan berat hati, kaos sepeda favorit saya DIGUNTING 😦

Hasil rontgen menunjukkan tulang selangka dan tulang iga yang patah serta tulang rusuk yang retak… mau tidak mau, untuk memulihkan patah tulang selangka harus operasi… sementara tulang iga/rusuk umumnya tidak dioperasi dan diharapkan akan pulih setelah beberapa waktu.

patah

Sama seperti rekan biker yang pernah dioperasi, dia jatuh dari sepeda hari Minggu pagi, baru dioperasi hari Selasa pagi.

(Bersambung…)

klik untuk cerita sebelumnya…

2 thoughts on “Diagnosa Patah Tulang Bahu

    1. antopurwanto Post author

      Sorry, agak membingungkan ya. Ini urut2an ceritanya :

      1. https://antopurwanto.wordpress.com/2013/03/02/patah-tulang-kerahbahuselangka/
      2. artikel ini
      3. https://antopurwanto.wordpress.com/2013/03/06/operasi-tulang-bahu/
      4. https://antopurwanto.wordpress.com/2013/03/07/operasi-tulang-bahu-2/
      5. https://antopurwanto.wordpress.com/2013/03/23/kontrol-paska-operasi/
      6. https://antopurwanto.wordpress.com/2013/03/27/foto2-operasi-tulang/

      silahkan mencoba 🙂

      Reply

Leave a reply to revan al anvi Cancel reply